Minggu, 20 November 2016

Minggu 20/11/2016 - Salam, Doa Dan Ucapan Syukur


Minggu 20/11/2016
Green Garden
Jakarta
18 : 00

Nas Pembimbing

Filipi 1:4  Dan setiap kali aku berdoa untuk kamu semua, aku selalu berdoa dengan sukacita.

Berita Anugrah

Kolose 1:18-20
18 Ialah kepala tubuh, yaitu jemaat. Ialah yang sulung, yang pertama bangkit dari antara orang mati, sehingga Ia yang lebih utama dalam segala sesuatu.
19 Karena seluruh kepenuhan Allah berkenan diam di dalam Dia,
20 dan oleh Dialah Ia memperdamaikan segala sesuatu dengan diri-Nya, baik yang ada di bumi, maupun yang ada di sorga, sesudah Ia mengadakan pendamaian oleh darah salib Kristus.

Perintah Hidup Baru

Efesus 6:10-20
10 Akhirnya, hendaklah kamu kuat di dalam Tuhan, di dalam kekuatan kuasa-Nya.
11 Kenakanlah seluruh perlengkapan senjata Allah, supaya kamu dapat bertahan melawan tipu muslihat Iblis;
12 karena perjuangan kita bukanlah melawan darah dan daging, tetapi melawan pemerintah-pemerintah, melawan penguasa-penguasa, melawan penghulu-penghulu dunia yang gelap ini, melawan roh-roh jahat di udara.
13 Sebab itu ambillah seluruh perlengkapan senjata Allah, supaya kamu dapat mengadakan perlawanan pada hari yang jahat itu dan tetap berdiri, sesudah kamu menyelesaikan segala sesuatu.
14 Jadi berdirilah tegap, berikatpinggangkan kebenaran dan berbajuzirahkan keadilan, 
15 kakimu berkasutkan kerelaan untuk memberitakan Injil damai sejahtera; 
16 dalam segala keadaan pergunakanlah perisai iman, sebab dengan perisai itu kamu akan dapat memadamkan semua panah api dari si jahat,
17 dan terimalah ketopong keselamatan dan pedang Roh, yaitu firman Allah, 
18 dalam segala doa dan permohonan. Berdoalah setiap waktu di dalam Roh dan berjaga-jagalah di dalam doamu itu dengan permohonan yang tak putus-putusnya untuk segala orang Kudus,
19 juga untuk aku, supaya kepadaku, jika aku membuka mulutku, dikaruniakan perkataan yang benar, agar dengan keberanian aku memberitakan rahasia Injil,
20 yang kulayani sebagai utusan yang dipenjarakan. Berdoalah supaya dengan keberanian aku menyatakannya, sebagaimana seharusnya aku berbicara.

        Pdt. Gabby D. Titiahy - Manuputty, S.Th    
                            Filipi 1 : 1 - 11
               Salam, Doa dan Ucapan Syukur
       
Ada 2 pokok pembahasan dalam Fiilipi ayat 1

A. Salam
B. Ucapan Syukur dan Doa

A. Salam

    Paulus mengucapkan salam sebenarnya adalah kebiasaan pada saat itu, timotius juga terlibat dalam pelayanan dan menulia kitab Filipi

Filipi 1:1  Dari Paulus dan Timotius, hamba-hamba Kristus Yesus, kepada semua orang kudus dalam Kristus Yesus di Filipi, dengan para penilik jemaat dan diaken.

Hubungan yang dekat antara paulus dan timotius, bersikap rendah hati, masing-masing saling menghargai, sehingga mereka dapat bekerja sama dalam pelayanan

Paulus adalah ayah rohaninya timotius, paulus menempatkan timotius sebagai rekan sekerja nya, berjalam bersama-sama, sehingga Timotius menenamani paulus dalam perjalanan pelayanannya

Mereka disebut hamba-hamba Kristus, orang khusus melakukan tugas khusus juga, paulus menyebut kepunyaan Kristus

Hamba : Milik tuan Nya
Melayani tuan Nya tanpa upah melayani dengan setia, taat dalam segala hal, bergantung penuh kepada tuan nya, karena hamba itu sudah dibeli tuan nya

Hamba Kristus adalah orang-orang yang dibebaskan / di merdekakan dan diakui sebagai anak-anak Allah, Melakukan semua pekerjaan Kristus dengan sukacita bukan dengan formalitas

Menjadi Hamba Kristus adalah suatu kehormatan dan karunia, sehingga paulus mengungkapkan syukur padahal keadaan
paulus sedang dalam penjara

Filipi 1:2  Kasih karunia dan damai sejahtera dari Allah, Bapa kita, dan dari Tuhan Yesus Kristus menyertai kamu.

Salam yang disampaikan oleh paulus adalah bukan sekedar salam biasa, tetapi
didalam nya ada :

Kasih karunia : chariss ( bahasa  : kemurahaan, kebaikan, anugrah yang mau dinyatakan Allah kepada kita orang percaya

Damai sejahtera : i rene ( bahasa yunani )
Keselamatan, kebahagian, kesejahteraan
didalam hati yang seluas-luasnya

Rasul Paulus menyampaikam salam mau menceritakan dan mau mengingatkan bahwa kita adalah orang-orang yang diselamatkan
Ada sukacita dan damai sejahtera didalamnya

Kasih karunia dan damai sejahtera dalam keadaan apapun yang terjadi tetap selalu ada dan kita nikmat kapan pun dan dimanapun

DIDALAM SALAM MAKNA NYA DALAM, KITA MENJADI SALURAN BERKAT BUAT ORANG LAIN, OLEH KARENA JANGAN SETENGAH - SETENGAH MENGUCAP KAN SALAM

B. Ucapan Syukur dan Doa

Paulus menyatakan hubungan persaudaraan dengan jemaat dan mesra  dan keintiman nya dengan hubungannya  dengan Tuhan

Filipi 1:7-8
7 Memang sudahlah sepatutnya aku berpikir demikian akan kamu semua, sebab kamu ada di dalam hatiku, oleh karena kamu semua turut mendapat bagian dalam kasih karunia yang diberikan kepadaku, baik pada waktu aku dipenjarakan, maupun pada waktu aku membela dan meneguhkan Berita Injil.
8 Sebab Allah adalah saksiku betapa aku dengan kasih mesra Kristus Yesus merindukan kamu sekalian.

Dalam doa nya paulus selalu mengucap syukur, persekutuan yang akrab membuat paulus mengucap syukur

Filipi 1:4-5
4 Dan setiap kali aku berdoa untuk kamu semua, aku selalu berdoa dengan sukacita.
5 Aku mengucap syukur kepada Allahku karena persekutuanmu dalam Berita Injil mulai dari hari pertama sampai sekarang ini.

Doa syafaat : umum : peduli dengan keadaan
dan orang - orang sekitar

PAULUS BUKAN BERDOA UNTUK DIRINYA SENDIRI TETAPI PAULUS MENDOAKAN
ORANG LAIN

DIDALAM DOA JANGAN HANYA
MEMINTA TETAPI DIDALAM DOA
SAMPAIKAN  UCAPAN SYUKUR KARENA APA YANG KITA SAMPAIKAN ITU ADALAH BENTUK KEPERCAYAAN KITA KEPADA TUHAN

WARNA BAGI ORANG PERCAYA ADALAH
SELALU MAU MENGUCAP SYUKUR

Tidak ada komentar:

Posting Komentar