Sabtu, 02 Juli 2016

Minggu 03/07/2016 - Kenapa istri Lot tdk diselamatkan


Minggu 03/07/2016
Kota wisata
Cibubur
09 : 00

  
                Pdt.  Ramli Pangabean
                   Kejadian 19 : 1 - 19

Lot adalah gambaran dari hidup kita juga, lot diselamatkan dari kota sodom dan gomora dari semua kefasikan hidup di kotanya, kita pun diselamatkan / diangkat Tuhan

Lot diselamatkan dari kefasikan kota sodom dan gomora, istri lot diselamatkan dari kota sodom dan gomora tetapi kenapa istri lot yang awalnya diselamatkan ( dikeluarkan dari penghukuman kota sodom dan gomora ) menjadi tidak selamat?

Kerjakan keselamatan dengan takut dan gentar akan Tuhan

Filipi 2:12 (TB)  Hai saudara-saudaraku yang kekasih, kamu senantiasa taat; karena itu tetaplah kerjakan keselamatanmu dengan takut dan gentar, bukan saja seperti waktu aku masih hadir, tetapi terlebih pula sekarang waktu aku tidak hadir,

Kenapa Istri Lot tidak diselamatkan :

1. Diluar Kristus
    ( tidak taat kepada firman )

Roma 8:1 (TB)  Demikianlah sekarang tidak ada penghukuman bagi mereka yang ada di dalam Kristus Yesus.

( semua yang masuk ke dalam bahtera nuh diselamatkan,  yang di hukum air bah itu adalah diluar bahtera, demikian juga kita jika kita hidup dalam Kristus  maka kita diselamatkan )

A. Taat akan firman Tuhan

Yohanes 3:16 (TB)  Karena begitu besar kasih Allah akan dunia ini, sehingga Ia telah mengaruniakan Anak-Nya yang tunggal, supaya setiap orang yang percaya kepada-Nya tidak binasa, melainkan beroleh hidup yang kekal.

Yohanes 3:36 (TB)  Barangsiapa percaya kepada Anak, ia beroleh hidup yang kekal, tetapi barangsiapa tidak taat kepada Anak, ia tidak akan melihat hidup, melainkan murka Allah tetap ada di atasnya."

JIKA KITA TAAT KEPADA YESUS KRISTUS MAKA KITA AKAN HIDUP YANG KEKAL JIKA TIDAK TAAT MURKA ALLAH ADA ATAS NYA

APA YANG YESUS FIRMANKAN TAATI KARENA ITU ADALAH KEHIDUPAN BUAT KITA

TUHAN YESUS BERKATA :

* Ampuni saudara mu

Matius 5:44 (TB)  Tetapi Aku berkata kepadamu: Kasihilah musuhmu dan berdoalah bagi mereka yang menganiaya kamu.

( di alkitab banyak perkataan Yesus yang harus kita taati dan kita akan memperoleh hidup yang kekal - BACA FIRMAN ALLAH MAKA KITA AKAN MENGETAHUI KEHENDAK ALLAH )

Matius 7:21 (TB)  Bukan setiap orang yang berseru kepada-Ku: Tuhan, Tuhan! akan masuk ke dalam Kerajaan Sorga, melainkan dia yang melakukan kehendak Bapa-Ku yang di sorga.

Firman Tuhan kepada Lot ( termasuk istri lot )

Kejadian 19:17 (TB)  Sesudah kedua orang itu menuntun mereka sampai ke luar, berkatalah seorang: "Larilah, selamatkanlah nyawamu; janganlah menoleh ke belakang, dan janganlah berhenti di mana pun juga di Lembah Yordan, larilah ke pegunungan, supaya engkau jangan mati lenyap."

Istri Lot tidak taat kepada firman :

Kejadian 19:26 (TB)  Tetapi isteri Lot, yang berjalan mengikutnya, menoleh ke belakang, lalu menjadi tiang garam. 

Ada banyak orang percaya bahwa orang yang sudah meninggal masih gentayangan, kebanyakan orang lebih percaya apa yg dikatakan nenek moyang di banding firman Tuhan :

Kesaksian Pdt. Ramli

Melayani seorang ibu,
ibu bilang opung saya masih di rumah ini, jagain rumah ini, lalu pdt ramli membacakan firman di kitab ayub ke pada ibu itu, bahwa orang yg turun ke dalan dunia orng mati tdk akan muncul lagi

Ayub 7:9-10 (TB)
9 Sebagaimana awan lenyap dan melayang hilang, demikian juga orang yang turun ke dalam dunia orang mati tidak akan muncul kembali.
10 Ia tidak lagi kembali ke rumahnya, dan tidak dikenal lagi oleh tempat tinggalnya.

Lalu ibu mengerti, bahwa selama ini dia di bohongi bahwa yg ada di rumahnya iblia dan di doakan setelah itu dan ibu kesurupan dan iblis nya berkata saya ini pengikut lucifer di doakan ibu tersebut di bebaskan

BACA FIRMAN TUHAN, TAATI DAN HIDUPI SEMUA PERKATAAN FIRMAN MAKA KITA AKAN MEMPEROLEH KEHIDUPAN

Jumat, 01 Juli 2016

Kuasa kebangkitan NYA


Kuasa Kebangkitan-Nya

Ada seorang yang sedang sakit, namanya Lazarus.  Ia tinggal di Betania, kampung Maria dan adiknya Marta.  Maria ialah perempuan yang pernah meminyaki kaki Tuhan  dengan minyak mur dan menyekanya dengan rambutnya.  Dan Lazarus yang sakit itu adalah saudaranya. Kedua perempuan itu mengirim kabar kepada Yesus: "Tuhan, dia yang Engkau kasihi, sakit." (Yoh.11:1-3)

Lazarus adalah orang yang dikasihi Yesus. Bagaimana mungkin orang yang dikasihi Tuhan bisa sakit dan mati?

Ada saat-saat dimana Tuhan berkata: "Tidak akan terjadi apa-apa,"sedangkan Saudara sudah tidak tahan bahkan mau mati rasanya.

Maksud dibalik kematian Lazarus adalah supaya kuasa kebangkitan Kristus dapat dimunculkan dalam hidupnya.

Memang ada saat-saat dalam kehidupan orang percaya dimana tiba-tiba kita dibuat seperti "tidak berdaya dan mati," tetapi tujuan utamanya ialah supaya kemuliaan-Nya dapat dinyatakan.

Dengan demikian mujizat-Nya dapat terjadi di dalam hidup kita, karena kuasa kebangkitan-Nya masih aktif bekerja.

Nikmatilah itu dengan iman yang berserah pada cara dan waktu-Nya melawat kita.

Minggu, 26 Juni 2016

Kesempatan Kedua

Kesempatan Kedua
Ps. Benny Hinn
KKR Africa Selatan

Ps. Benny Hinn mengakui bahwa dia menjual minyak urapan dan air kudus dan hal - hal lain yg berasal dari Tuhan, dan yang dijual di gereja untuk mendapatkan uang. Dia berkata sejak Tuhan memberikan KESEMPATAN KEDUA, fokus hidupnya tidak lagi pada orang banyak dan pendapatnya tapi fokus apa yg dikatakan Tuhan tapi dia lebih berfokus pada hubungan dengan Tuhan supaya dia bisa masuk dalam pintu gerbang Surga itu.

Pertanyaannya adalah jika Ps. Benny Hinn saja gemetar, ketakutan dan sampai berkeringat, dan dia tau tidak bisa masuk ke dalam pintu itu bagaimana dengan kita, jika engkau berdiri di depan pintu gerbang itu?
Jika engkau berpikir bahwa engkau bisa masuk ke gerbang itu karena engkau sudah lama melayani di gereja atau sudah berkotbah atau sudah melakukan mujizat, saya pikir dia akan menolak kebanyakan dari kita.
Dan Tuhan menerima kita di pintu gerbang itu bukan karena perbuatan kita.

Filipi 2:12 
Hai saudara-saudaraku yang kekasih, kamu senantiasa taat; karena itu tetaplah kerjakan keselamatanmu dengan takut dan gentar, bukan saja seperti waktu aku masih hadir, tetapi terlebih pula sekarang waktu aku tidak hadir.

Tuhan tidak hanya memberikan kesempatan kedua pada Ps. Benny Hinn saja tapi Tuhan memberikan kesempatan ke dua pada semua tubuh Kristus di seluruh dunia untuk pulang ke Surga kepada tangan Tuhan. melalui anugrah dan belaskasihanNya sebelum pintu gerbang Surga itu tertutup.
Dan saat ini waktu nya sudah sangat singkat

Tuhan memakai Ps. Benny Hinn dalam hal ini karena dia punya pengaruh yang kuat untuk orang banyak dan supaya setiap orang secara pribadi bertobat di hadapan Tuhan. Ini saatnya membuang semua titel /penghargaan yang diberikan manusia dan berbalik mencari belas kasihan Tuhan supaya kita bisa masuk melewati pintu gerbang itu.

Intinya kita jangan mencuri kemuliaan Tuhan.
Tapi miliki hubungan pribadi dengan Tuhan, nurut apa yg Tuhan katakan dan bergantung penuh pada apa yg dikatakan Roh Kudus.

Yang Berharga (The Precious)


Yang Berharga (The Precious)

The PRECIOUS is someone/something that you can't let it go without tears.

(quote by Jon Avanzini)

Seringkali kita baru menyadari nilai seseorang atau suatu barang saat kita HARUS merelakannya lepas dari "kontrol" kita.

> Anak yang menikah
> Keluarga yang meninggal
> Menderita sakit yang membuat kita harus mengubah cara hidup
> Barang hilang atau rusak

Bagaimana reaksi kita menghadapi hal ini akan SANGAT menentukan cara dan gaya hidup kita di masa depan!

Selalu ada pilihan:
Respon positif atau negatif

Respon negatif:
> Terhenti. Semua energi dan keberadaan hanya fokus pada kehilangan
> Trauma dan dipenjara masa lalu. Tidak brani mencoba lagi
> Menyalahkan (blaming) orang lain, diri sendiri, bahkan Tuhan.
> Marah, dan akhirnya mengakibatkan kerusakan yg lebih parah.
> Menjadi pahit, kemudian menularkannya (sengaja maupun tidak) kepada orang lain.

Respon positif:
1. Merelakan (release)
- Walaupun kita tidak rela, tidak ada lagi yang bisa kita lakukan dengan hal itu.

- Cepat atau lambat kita tetap akan kehilangan juga, karena tidak ada hal abadi di dunia ini.

- Kerelaan membuktikan bahwa kita merdeka dan tidak terikat pada apapun!

2. Melangkah lagi (move on)
- Semakin cepat kita kembali melangkah, berhenti meratap dan menyesali, masuk dalam rutinitas, maka akan memperingan hati dan perasaan kita.

- Tidak terjebak dalam masa lalu

3. Pelajari (learn)
- Cari penyebabnya, analisa, underlined/ garis bawahi ! Itu akan jadi "rambu-rambu" di masa depan

- Cari apa maksudnya! Apakah kita sebelumnya terlalu terikat, terlalu tergantung, atau terlalu nyaman dengan hal itu

- Kehilangan akibat kecerobohan atau cara hidup kita - akan membuat kita lebih bijaksana

- Kehilangan karena "sesuatu" atau "seseorang" itu "diminta balik" oleh Tuhan- akan membawa kita ke level baru dalam percaya (new level of trusting God) : percaya bahwa sesuatu/ seseorang itu ini sudah berada di TANGAN yang lebih baik.

▿ 4. Catat dan Bagikan (noted and share)
- Pengalaman kita, baik atau buruk, jika kita share dengan rela hati, akan menjadi bekal bagi orang lain yg akan atau sedang mengalami kehilangan seperti kita. Yang baik jadi guidence/ arahan; yang buruk jadi warning/ peringatan.

- Catatan akan jadi monumen dalam hidup kita. Saat kita di masa depan alami hal serupa, kita bisa buka dan belajar dari masa lalu kita sendiri

Kehilangan sesuatu yg (kita kira) berharga sangat menyakitkan!

Tanpa kerelaan, kita tidak akan belajar atau mendapat apapun, tapi justru kehilangan lebih banyak lagi.

Walau kita rela, tapi kita tidak melanjutkan melangkah, kita akan jadi orang pesimis, pasif, dan hanya menjalani sisa hidup tanpa arah yang jelas. Karena baru saat kita melangkah, pada jarak tertentu atau rentang waktu tertentu, kita baru bisa lihat fragmen-fregmen(potongan) peristiwa dari sudut pandang yg berbeda.

Kita sudah rela dan melangkah, tapi tidak mau belajar dan justru berusaha melupakan, maka cepat atau lambat kita akan alami hal yang sama, dan harus berjuang mengatasi pikiran dan perasaan kita dari awal lagi.

Relakan, melangkah lagi, belajar dari hal itu ! Ini 3 kunci agar manusia menjadi semakin bijaksana, semakin tangguh, semakin tahan uji, bisa diandalkan. Inilah kualitas manusia yang bermutu, yang bisa dan layak dipercayai untuk suatu posisi, tugas dan otoritas untuk mengelola hal-hal besar. Manusia dengan kriteria-kriteria inilah yang selalu dicari-cari oleh perusahaan, pemerintahan, dan juga oleh Tuhan.

Saat kita melangkah lebih jauh dengan mencatat dan membagikan pengalaman kita, maka kita bukan hanya jadi "orang yang bermutu/ berkualitas" , tapi menjadi produsen/ penghasil sejumlah orang-orang yang juga berkualitas!

Jadi apa kita kelak- pilihan di tangan kita !